.

Trans Semarang Bakal Tambah Empat Koridor

BRT Trans Semarang (transsemarangmania)
SEMARANG - Bus Rapid Transit (BRT) Trans Semarang sebagai moda transportasi massal kian diminati oleh masyarakat meski baru empat koridor yang dioperasikan, mulai Koridor I hingga IV. Koridor I melayani rute Terminal Mangkang-Penggaron, Koridor II (Terboyo-Sisemut, Ungaran), Koridor III (Pelabuhan Tanjung Emas-Sisingamaraja), dan Koridor IV (Cangkiran-Bandara Ahmad Yani). Untuk semakin meningkatkan layanan terhadap akses transportasi masyarakat Kota Semarang, Badan Layanan Umum (BLU) Trans Semarang berencana menambah empat koridor baru di sejumlah wilayah. Kepala BLU Trans Semarang Joko Umboro Jati menjelaskan ada alokasi 1.300 armada baru dari Kementerian Perhubungan untuk membantu pengembangan angkutan massal di daerah-daerah di Indonesia. "Bersama pengelola angkutan massal di daerah lainnya, kami baru saja diundang ke Jakarta oleh Kemenhub. Ya, untuk membicarakan pengembangan angkutan massal, termasuk Trans Semarang," katanya, di Semarang, Jumat (27/2). Sebenarnya, kata dia, pihaknya berniat mengembangkan dua koridor, yakni Koridor V dan VI, tetapi Kemenhub mendorong lebih banyak sehingga akhirnya diperluas sampai pada empat koridor. Empat koridor baru itu, yakni Koridor V melayani Meteseh-Jalan Pemuda, Koridor VI (Terminal Terboyo-Pemuda), Koridor VII (Gunungpati-Pemuda, relasi Goa Kreo), dan Koridor VIII (Sekaran-Pemuda). "Dari 1.300 armada baru yang dialokasikan pusat, kami mengajukan sebanyak 140 armada untuk mengoptimalkan pengembangan koridor baru, termasuk untuk meremajakan armada di koridor yang lama," katanya. Secara lisan, Joko mengaku sudah mengajukan usulan tambahan armada itu, sementara untuk pengajuan secara tertulis akan segera dilakukan untuk mempercepat program pengembangan Trans Semarang. "Target kami, triwulan keempat tahun ini koridor tambahan sudah dioperasikan. Semua kan harus dengan persiapan-persiapan, seperti sosialisasi, pengadaan shelter, dan lain sebagainya," katanya.

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *