.

Turis Mancanegara Kagumi Peninggalan Sejarah di Semarang


SEMARANG, suaramerdeka.com - Peninggalan sejarah dan budaya di Kota Semarang, ternyata mampu memikat turis asal Amerika Serikat dan beberapa negara eropa lainnya. Kekaguman warga asing terhadap kota ini terungkap saat rombongan wisatawan asal Amerika yang tergabung dalam Friendship Force Club diterima oleh Plt Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi di Balai Kota.
Para turis itu, mengaku mendapat informasi tentang Semarang dari temannya yang lebih dulu mengunjungi kota ini. Setelah hadir sendiri, mereka pun mengaku sangat senang berkunjung ke Semarang. Apalagi malam itu Plt Wali Kota menyuguhkan aneka makanan daerah dalam acara Welcome Dinner, di lobi kantor Wali Kota Semarang.
"Makanan yang disajikan sungguh enak, rasanya luar bisa. Sungguh saya senang atas sambutan ini," ujar Shirley Sebler salah satu wisatawan dari Omaha, salah satu negara bagian Amerika Serikat.
Dengan didampingi penerjemah bahasa, Shirley mengaku baru pertama kali datang ke Semarang. Dirinya merasa takjub dengan berbagai tempat wisata, khususnya kota lama dan beberapa bangunan bersejarah. "Bangunannya terlihat masih kokoh," kesannya terhadap Lawang Sewu.
Sekretaris Friendship Force Club Semarang, Agustina Devi Basuki mengatakan, kedatangan 16 wisatawan dari benua Eropa dan Amerika ini bertujuan untuk melihat langsung kebudayaan Indonesia. "Tujuannya memang menyebar misi perdamaian melalui persahabatan antar-negara dan kebudayaan. Mereka tinggal di rumah anggota agar bisa mengenal budaya Semarang. Soal makanan juga ikut dengan tuan rumah," ujar Agustina Devi.
Agustina Devi menambahkan, Friendship Semarang sendiri sebelumnya telah menerima tamu dari Slovakia dan Australia. Sedangkan tahun depan akan kedatangan tamu dari Australia dan Brazil. Selain Semarang, di Indonesia ada perwakilan Friendship Force Club di enam kota, di antaranya Jakarta, Bandung, Solo, Malang, Surabaya.
"Kegiatan ini merupakan acara ramah tamah dan penyambutan tamu sekaligus awal menggalakkan Ayo Wisata ke Semarang dan Visit Jateng Years 2013, serta memperkenalkan tempat wisata yang ada di Kota Semarang," jelanya.
Di kesempatan yang sama, Plt Wali Kota Hendar Prihadi berharap, para anggota Friendship Force Club bisa menikmati beberapa tempat wisata yang ada. "Mereka kami persilakan mengunjungi beberapa objek wisata seperti Lawangsewu, Kelenteng Sam Po Kong, dan Masjid Agung. Saya berharap ini bisa jadi bagian dari promosi wisata Kota Semarang," tandasnya

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *